Ahirnya cabai ungu kami berbuah juga

Cabai yang beberap bulan kemarin kami tanam ahirnya berbuah. sebelumnya pot berisi cabai itu ada 3 buah jenis cabai, ada cabai ungu, cabai carolina dan cabai rainbow, cuma yang berhasil sampe berbuah hanya cabai ungu saja sisanya rusak di patuk ayam.

istriku mencoba memakan buah cabai ungu itu, katanya cabai ungu yang kami tanam itu bertextur keras tidak lunak seperti cabai kriting yang biasa ada di pasar rasanya juga agak segikit pedas, istriku coba makan cabai nya bersama gorengan tempe dengan balurran tepung yang gurih.

cabai ungu

Tercengang dengan pertanyaan istri soal apakah jamur bisa jamuran

Semalam saya dan istri berbelanja sayur sayuran di lottemart, bisanya kami belanja di warung sayur sekitar atau jika belanja banyak sesekali ke pasar rau namun karna jenis sayuran yang kita belanjakan aga susah jadi kami putuskan coba mencarinya di lottemart.

Setibanya kami di sana langsung memilih sayuran yang dari rumah sudah di buat daftar belanja, salah satunya jamur kancing. disela-sela saya memilih jamur kancing istrisaya berbicara "jamur kalo di diemin ga di mask-masak bisa jamuran gak yah" sontak saya pun kepikiran namun malas buka mbah google untuk menari tahu.

yang saya pahami jamur adalah sejenis tumbuhan yang tidak memiliki klorofil dan tidak dapat membuat makanannya sendiri, ia bisanya makan dari sisa sisa tumbuhan yang mati.